Sekilas KisahKu di SMPN 1 SUKODONO LUMAJANG

Inilah Sekolahku yang paling Aku banggakan semasa tingkatan menengah pertama. Sekolah dengan sejuta prestasi dan disinilah terukir kisah dan kasih kami para alumni.

Oh ya hampir lupa. 🙂  Perkenalkan nama Saya Ahmad Lutfi Manfaluti, pada saat di SKODSA (nama keren dari SMPN 1 SUKODONO Gan/Sis yang diambil dari singkatannya sekolah tercinta ini) Saya sering di panggil “Luthe” sama teman-teman sejak masuk di kelas 8. Itu karena ada kesalahan pada saat ketik nama saya. Ini ni ketikkan yang salah hehe “AHMAD LUTFI MANFALUTE”. Nah pada saat itu saya absen 02 di kelas 8F, pada saat teman Saya namanya DWI ARI GUNAWAN (DEAGE) baca jurnal absen kelas, eh dya dapatin kesalahan itu. Nah mulai saat itu dya panggil Saya Luthe. Dan akhirnya teman-teman mulai ikutan juga deh. Hehe

Awal daftar di SKODSA antara iya dan tidak, karena antara pilihannya keluarga dan pilihanku sendiri. Jadinya gak sepenuhnya kareppe dewe. Haha

Weleh weleh timbang jenengan sedoyo moco bacotanku sing ora bakalan mari, mending ndang cekidot iki ttg SKODSA wes yow. 🙂 :D:p

Sejarah Sekolah

SEJARAH SMP NEGERI 1 SUKODONO

SMPN 1 Sukodono telah berusia 30 tahun. Ini bila dihitung dari masa perdana operasionalnya, ada siswa ada bangunan. Awalnya SMPN 1 Sukodono adalah kelas jauh dari SMPN 1 Lumajang. Waktu itu SMPN 1 Lumajang beralamat di Jalan Alun-Alun Barat Nomor 1. Pada Tahun 1978 menerima siswa sebanyak 11 kelas, 4 kelas masuk pagi, 7 kelas masuk siang.

Setelah banguna kelas di Jalan Pelita yang saat ini bernama Jalan Jendral Gatot Subroto Nomor 2 Lumajang selesai, 7 kelas yang masuk siang dipindah ke lokasi baru, selanjutnya diberi manam SMPN 1 Lumajang Filial. Pada tahun 1983 mandiri dengan nama SMPN 3 Lumajang. Karena lokasinya di wilayah Sukodono, maka pada tahun 1998 berubah nama menjadi SLTPN 1 Sukodono dan sekarang dikenal dengan SMPN 1 Sukodono.

Pada tahun 200/2001 sekolah ini dipercaya menangani cikal bakal berdrinya SMPN 5 Lumajang, sehingga menerima 10 kelas. 7 kelas di sekolah induk dan 3 kelas di kelas jauh. Tiga tahun kemudian, yaitu pada tahun 2003 mandiri dengan nama SMPN 5 Lumajang.

Dalam upaya turut menyukseskan Indonesia 2010 berkaitan denan lingkungan sekolah sehat, SMPN 1 Sukodono berupaya mencapai 3 sasaran, yaitu Kesehatan Jasmani, rokhani, dan sosial. Kesehatan Jasmani berupa penanganan UKS berorientasi pada 3 program UKS, yaitu penyelenggaraan pendidikan kesehatan tentang pengetahuan dasar hidup sehat, tanggap pada masalah kesehatan, latihan dan pelayanan kesehatan, peningkatan kesehatan siswa, memeriksa dan pengobatan ringan, P3K, pengawasan warung sekolah, pencatatan dan pelaporan tentang keadaan penyakit, dan merujuk siswa ke RSU, termasuk pengembangan gizi dan penanggulangan masalah kenakalan remaja. Sedangkan pembinaan lingkungan kehidupan sekolah sehat menuju sekolah Adiwiyata, sekolah merealisasikan program Adiwiyata dengan memerhatikan rencana, program yang terlaksana dan evaluasi. Untuk menunjang keterlaksanaannya sekolah melakukan MOU dengan Dinas Kesehatan, Puskesmas , dan instansi terkait.

Karena lingkungan sekolah yang cukup luas, keamanan, kebersihan, ketertriban, keindahan, kekeluargaan, kesehatan, dan kerindangan, menjadi tanggung jawab bersama. Masing-masing kelas diberi otonomi untuk menciptakan kelas yang sehat dan memelihara taman sesuai kapling masing-masing.

Visi dan Misi

VISI :
Terwujudnya Sekolah Sehat, Peduli dan Berbudaya Lingkungan, Mencetak Siswa Beriman dan Bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, Unggul, Berprestasi, Mandiri, Berakhlak Mulia, Berwawasan Nasional dan Internasional.

MISI :
Mewujudnya Lingkungan Sekolah Yang Sehat Tingkat Nasional
Mewujudkan Sekolah yang Peduli dan Berbudaya Lingkungan Tingkat Nasional
Mewujudkan Prestasi Akademik Maupun Non Akademik Yang Bertaraf Internasional
Mewujudkan Standar Kompetensi Lulusan Bertaraf Internasional
Mewujudkan Standar Kurikulum Bertaraf Internasional
Mewujudkan Standar Proses Belajar Mengajar Bertaraf Internasional
Mewujudkan Standar Sarana Prasarana Pendidikan Bertaraf Internasional
Mewujudkan Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan Bertaraf Internasioanal
Mewujudkan Standar Manajemen Bertaraf Internasional
Mewujudkan Standar Pembiayaan Bertaraf Internasional

TUJUAN
Dalam kurun waktu 5 tahun ke depan tujuan yang akan dicapai oleh sekolah antara lain :
Terwujudnya prestasi akademik yang bertaraf internasional
Terwujudnya prestasi non akademik yang bertaraf internasional
Terwujudnya Lingkungan Sekolah yang sehat
Terwujudnya program – program dalam upaya pengembangan SKL internasional
Terwujudnya SKL yang bertaraf Internasional yang berlaku di sekolah
Terwujudnya dokumen SKL internasional di sekolah
Terwujudnya program – program dalam upaya pengembangan kurikulum internasional
Terwujudnya kurikulum yang bertaraf Internasional yang berlaku di sekolah
Terwujudnya SK – SK internasional yang merupakan penjabaran dari SKL internasional
Terwujudnya KD – KD dan indikator – indikator kompetensi internasional sebagai penjabaran lebih rinci dari SK internasional
Terwujudnya RPP yang akan dipergunakan untuk proses pembelajaran
Terwujudnya mata pelajaran – mata pelajaran tertentu sebagai wujud dari pengembangan kurikulum internasional
Terwujudnya dokumen seperangkat kurikulum internasional di sekolah
Terwujudnya program – program dalam upaya pengembangan PBM internasional
Terwujudnya berbagai model atau model pembelajaran berstandar internasional sesuai tuntutan kurikulum internasional
Terwujudnya berbagai strategi pembelajaran berstandar internasional berbasis ICT
Terwujudnya program untuk mendukung keterlaksanaan PBM berstandar internasional
Terwujudnya PBM yang berstandar internasional
Terwujudnya program – program dalam upaya pengembangan fasilitas sekolah berstandar internasional
Terwujudnya fasilitas pokok sekolah yang bertaraf internasional seperti lab bahasa, lab IPA, lab komputer, pusat multi media komputer dan jaringan internet, dan peralatan media pembelajaran di kelas (TV,VCD, tape recorde,LCD, OHP, Laptop )
Terwujudnya fasilitas pendukung berstandar internasional untuk pembelajaran dan manajemen sekolah sesuai dengan kebutuhan sekolah
Terwujudnya program sekolah untuk meningkatkan kompetensi dan kualifikasi SDM bertaraf internasional
Terwujudnya program sekolah untuk memenuhi jumlah pendidik dan kependidikan sesuai dengan tuntutan pembelajaran internasional
Terwujudnya kebutuhan SDM di sekolah yang sesuai dengan sebagai sekolah rintisan SBI. (mampu berbahasa inggris dalam proses pembelajaran, mampu mengoperasikan komputer dan internet, dan mampu menggunakan ICT dalam pembelajaran)
Terwujudnya program dalam upaya pengembangan manajemen sekolah berstandar internasional
Terwujudnya model manajemen berbasis sekolah secara penuh
Terwujudnya program management dengan standart ISO 9001-2000 dalam upaya pengembangan Sekolah Bertaraf Internasional
Terwujudnya jalinan kerjasama dengan sekolah sederajad yang telah berstandar internasional, baik dari dalam maupun luar negeri dalam bentuk MoU
Terwujudnya program dalam upaya pengembangan pembiayaan SBI
Terwujudnya banyak sumber pendanaan penyelenggaraan pendidikan berstandar internasional, baik dari lingkungan sekitar sekolah, pemerintah daerah, pemerintah pusat, lembaga lain, dunia usaha/industri, baik di dalam negeri maupun dari luar negeri
Terwujudnya standar pembiyaan pendidikan standar internasional per anak per tahun
Terwujudnya program – program dalam upaya pengembangan sistem penilaian pendidikan di sekolah bertaraf internasional
Terwujudnya berbagai standar nilai yang bertaraf internasional
Terwujudnya model penilaian sesuai tuntutan kurikulum internasional
Terwujudnya berbagai model penilaian pembelajaran yang berstandar internasional
Terwujudnya ujian akhir sekolah dengan standar internasional
Terwujudnya dokumen penilaian di sekolah

Sebagian besar artikel dari “parraslife.blogspot.com” ijin copy and share sekolah kebanggan kita. 🙂

Tinggalkan komentar